StudentOne_Menutup kegiatan Semester gasal tahun ajaran 2024/2025, guru Preschool dan Primary Student One mengikuti in house training for teacher (IHT). Pelatihan yang mengambil tema "Memahami Perilaku Anak, Manajemen Kelas dan Penanganan Emosional" ini diselenggarakan oleh Divisi HRD bekerja sama dengan Tim Penelitian dan Pengambangan (Litbang) Primary dengan narasumber Dr. Benny Al Farisi, S.Pd., M.M., (Selasa, 24/12/2024). Beliau adalah Psikolog dan terapis Profesional dari SMART Edupreneur. Pelatihan berlangsung di Aula Al Madeena dihadiri oleh 95 guru TK dan SD SO.
Guru Preschool dan Primary mengikuti IHT (docso)
Menurut Kepala Divisi HRD, Lusy Listyawati, S.E., CHRMP, pelatihan ini merupakan kegiatan yang penting untuk meningkatkan kompetensi dan kualitas pengajaran para pendidik.
"Training guru tentang pemahaman perilaku anak, manajemen kelas, dan penanganan emosional memiliki banyak manfaat", demikian ujar Ms. Lusy, sapaan akrabnya. Seperti meningkatkan kemampuan guru dalam memahami dan berkomunikasi dengan siswa, meningkatkan kemampuan guru dalam mengelola kelas dengan efektif., meningkatkan kemampuan guru dalam menangani emosi siswa. Serta meningkatkan kualitas pembelajaran di kelas. Demikian imbuh pemegang "Certified HR Management Professional" dari PT. Media SDM Indonesia ini.
Suasana pelatihan (docso)
Dihubungi terpisah, Ketua Tim Litbang, Ms. Tiara berharap para guru mampu menerapkan berbagai macam cara yang sesuai dalam menangani siswa yg memiliki kelebihan dan membutuhkan perhatian khusus.
Para guru memberi perhatian penuh pada penjelasan narasumber. Mereka yakin bahwa materi ini akan sangat membantu dalam menghadapi keanakaragaman siswa.
"Kegiatan hari ini Masya Allah bagus banget, pematerinya luar biasa. Dari isi materinya, penyampaiannya semuanya benar-benar bagus, tidak membosankan sama sekali, seru, menyenangkan dan ilmu yang kita dapatkan. Masya Allah benar-benar tujuh jam yang luar biasa," demikian ungkap Ms. Muthia, seorang guru Primary.
Senada Ms. Muthia, guru yang lain mengungkapkan hal yang sama.
"Alhamdulillah kegiatan hari ini keren. Pemateri dan ilmunya luar biasa, isi dari materinya sangat bermanfaat. Beruntung sekali dapat materi yang sangat bagus hari ini, semoga next Dr. Benny bisa mengisi lagi di kegiatan-kegiatan selanjutnya," demikian request Ms. Yenny.
Menurut Ms. Lusy kegiatan semacam ini akan terus dilaksanakan secara bertahap untuk meningkatkan mutu layanan pendidikan kepada masyarakat.
"Kami harus memastikan bahwa orangtua memilih sekolah yang tepat untuk membantu tumbuh-kembang putra/putrinya," demikian Ms. Lusy menutup perbincangan.
***